Previous Next

Visitasi Re-Akreditasi Paramadina Graduate School of Communication (PGSC)

Print

 

Hari ini (20/8-2018) bertempat di Kampus PGS, Gedung Tempo, Palmerah, Jakarta berlangsung visitasi re-akreditasi Paramadina Graduate School of Communication (PGSC). 

Hadir pada pembukaan acara Bp. Hendro Martowardoyo - ketua Yayasan Wakaf Paramadina, Prof. Firmanzah, Ph.D - Rektor Universitas Paramadina, Bima Priya Santosa - Direktur Eksekutif Yayasan Wakaf Paramadina, Putut Wijanarko, Ph.D, dan Kaprodi, jajaran dosen dan staf. 

"Insya Allah prodi sudah melakukan upaya terbaik dalam menyelenggarakan proses pendidikan di PGSC." Sambutan bp. Hendro Martowardoyo pada pembukaan Visitasi re-akreditasi PGSC.

Re-akreditasi PGSC terakhir kali dilakukan pada tahun 2013.  Asesor kali ini adalah Prof. Dr. Hafied Cangara, MSc. dari Universitas Hasanuddin dan Dr. Phil. Hermin Indah Wahyuni, MSi., S. IP dari Universitas Gajah Mada. 

"Inti dari visitasi adalah continous improvement." kata prof. Firmanzah, Ph.D pada sambutan pembukaannya. "Setiap kali selesai visitasi, kami selalu melakukan perbaikan sesuai masukan asesor pada saat visitasi" sambungnya. 

"Tentu kami akan melihat jumlah mahasiswa, dosen, kegiatan pengabdian, publikasinya, dll" ini visitasi kali ke-3 Prof. Dr. Hafied Cangara, MSc. pada smbutannya. 

"Akreditasi adalah siklus normal, dan kami diutus BAN PT untuk memastikan dan menggali area of improvement" sambut Dr. Phil. Hermin Indah Wahyuni, MSi., S. IP.

Semoga re-akreditasi PGSC ini memberikan hasil yang terbaik. 

Joomla SEF URLs by Artio