AGAR TIDAK SALAH PILIH, IKOM SELENGGARAKAN KULIAH UMUM

Print

"Kemampuan mahasiswa memilih peminatan yang sesuai dengan karakter dan potensi diri memiliki pengaruh signifikan terhadap nilai akademik mahasiswa," kata Tri Wahyuti Sekretaris Prodi Ikom Universitas Paramadina pada Kuliah Umum Peminatan Ilmu Komunikasi 2016 beberapa waktu lalu. Acara yang diselenggarakan di Aula Nucholis Madjid tersebut menghadirkan praktisi Komunikasi yang merupakan alumni Ikom yang telah suskes di dunia profesional kerja. Di antaranya Nabilla (Praktisi Advertensi Kreatif / Content Writer), Sandra Darmosumarto dan M Budi Santoso (Praktsi PR), Yudhita Anugrah Putri (Broadcasting), Garry H. Y Souhuwat (Praktisi Brand Activation) dan Uningani (Praktisi Media Relations. Acara yang dihadiri oleh seratusan mahasiswa dan mahasiswi Ilmu Komunikasi angkatan 2015 itu berlangsung interaktif 

Adith misalnya, mahasiswa semester 2 ini mengaku tertarik dengan materi yang disampaikan oleh para praktisi. "Pematerinya keren keren, materinya bikin kepo sama dunia Komunikasi" katanya setelah mengikuti kuliah umum. Hal senada diungkapkan oleh Biella. Mahasiswi berambut panjang ini mengaku mendapatkan gambaran dunia kerja lulusan Ilmu Komunikasi melalui kuliah umum peminatan. "Jadi tahu banget dunia Komunikasi seperti apa nanti kalo sudah lulus nanti. Kayaknya pengen jadi kerja di broadcasting deh," kata mahasiswi yang dikenal ramah oleh teman temannya.

 

Kuliah umum peminatan merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh Prodi Ikom untuk memberikan gambaran tentang dunia kerja alumni Ilmu Komunikasi. Ilmu Komunikasi sendiri memiliki beberapa peminatan, di antaranya Komunikasi Stratejik, Public Relations, Komunikasi Pemasaran ( Advertensi dan Brand), dan broadcasting.

Joomla SEF URLs by Artio