Melukis Bersama di Spirit Potret Grebek Museum Basoeki Abdullah 2018

Print

25 Oktober 2018, 09.00 – 15.00 WIB

Pada tanggal 25 Oktober 2018, bertempat di Museum Basoeki Abdullah jl. Keuangan Raya, Cilandak, diadakan kegiatan melukis bersama di dalam acara Spirit Potret Grebek Museum Basoeki Abdullah. Kegiatan acara dimulai pada pukul 09.00, dengan sambutan dari Deputi Gubernur Bidang Pariwisata, dilanjutkan dengan simbolis pemberian peralatan lukis bagi para peserta. Himpunan Mahasiswa DKV Paramadina termasuk sebagai peserta melukis bersama di acara ini, diwakilkan oleh 9 orang mahasiswa dan dosen yang membimbing.

Acara ini dilaksanakan di sepanjang jl. Keuangan Raya, diikuti oleh berbagai komunitas seni dan lembaga pendidikan yang berada di Jakarta. Stand-stand diisi penuh oleh partisipan yang mulai melukis sejak pukul 10.00 pagi. Booth stand lukis Paramadina sendiri berada bersebelahan dengan booth dari Akademi Samali. Peserta kami terdiri dari mahasiswa dan mahasiswi DKV angkatan 2018 dan angkatan 2014. Partisipasi dalam kegiatan ini merupakan bentuk kerjasama antara DKV Universitas Paramadina dengan Museum Basoeki Abdullah.

Tema lukisan yang dipilih oleh HIMA DKV Paramadina adalah potret pendidikan Indonesia, dengan tokoh yang diangkat dalam lukisan yaitu Roehana Koeddoes. Beliau adalah tokoh pendidikan dan jurnalis wanita pertama yang berasal dari tanah Minang. Medium lukis di atas kanvas putih yang berukuran ± 2 x 1 meter, menggunakan cat akrillik yang disediakan oleh pihak museum. Acara selesai sekitar pukul 15.00 sore, setiap peserta mendapatkan merchandise dan sertifikat dari pihak panitia acara Spirit Potret Gerebek Museum.

Joomla SEF URLs by Artio