Kelas Interaksi Manusia dan Komputer

Print

Salah satu mata kuliah yang ditawarkan Program Studi Teknik Informatika Paramadina adalah Pengenalan terhadap Interaksi Manusia dan Komputer (HCI - Human Computer Interaction). HCI, sebuah disiplin ilmu yang mencakup desain, evaluasi dan implementasi dari sebuah sistem komputasi untuk digunakan oleh manusia dengan mengacu pada studi fenomena utama disekelilingnya.


Kelas ini dimulai dengan mengenalkan mahasiswa terhadap teori psikologi manusia, prinsip-prinsip sistem komputer dan desain antarmuka pengguna, metodologi untuk mengembangkan HCI yang efektif bagi sistem informasi dan masalah yang terkait dengan penggunaan teknologi untuk tujuan yang berbeda. Setiap peserta HCI (baik individu maupun kelompok) akan memulai kelas dengan 'mencari masalah/kebutuhan' lingkungannya.

Setiap kelas merupakan laboratorium untuk dapat menjembatani antara problematika maupun ekspektasi atau kebutuhan riil di lingkungan, dengan perumusan solusi yang didahului oleh diskusi brainstorming, riset serta pemaparan kreativitas oleh tiap peserta kelas. Portofolio kelas dapat dilihat pada tautan berikut:

Joomla SEF URLs by Artio