Workshop Internet Sehat bagi Siswa Usia SD untuk Orang Tua

Manusia telah lama memasuki era teknologi yang berkembang begitu pesat. Salah satu teknologi yang dampaknya sangat dirasakan oleh manusia saat ini adalah teknologi internet yang membuat segala macam informasi dapat diakses dengan mudah. Namun, apakah semua informasi tersebut bermanfaat? Terlebih, semua orang, baik anak-anak maupun orang dewasa, secara bebas dapat mengakses internet. Ada kalanya, informasi yang didapatkan dari internet tidak seluruhnya “sehat” atau layak dikonsumsi oleh anak-anak.

Hal tersebut mendorong pentingnya peran orang tua dalam mengawasi aktivitas anak-anak mereka selama mengakses informasi di internet. Anak-anak masih cenderung labil dan suka mencoba hal baru. Tanpa adanya pengawasan dan kontrol dari orang tua, hal ini akan berdampak negatif pada perkembangan anak. Faktanya setengah anak yang disurvei mengaku telah melihat konten dewasa yang berkaitan dengan masalah seksual, kekerasan, juga materi dewasa lainnya di media sosial (Tempo.co, 2017).

Menanggapi dilema tersebut, para guru SDIT AL-Izhar Pondok Labu sadar akan perlunya edukasi orang tua dalam menghadapi fenomena tersebut. Maka diadakanlah kegiatan Pelatihan “Internet dan Gadget Sehat” yang dilaksanakan pada Bulan Februari 2019 lalu. Tidak hanya diperunukan untuk orang tua, kegiatan ini juga dilakukan dalam dua kategori lainnya yaitu workshop kepada siswa-siswi, dan guru di sekolah. Kegiatan pelatihan ini digawangi oleh Paramadina Psychology for People yang bekerja sama dengan Prodi Psikologi dan Prodi Informatika Universitas Paramadina yang melibatkan para dosen sebagai pemberi materi dan para mahasiswa dikedua jurusan tersebut sebagai fasilitator yang sebelumnya sudah diberikan pembekalan terlebih dahulu.


Dalam hal ini, Ibu Retno Hendrowati selaku dosen Prodi Informatika menjadi pembicara pada workshop Internet Sehat bagi Siswa Usia SD dalam kategori untuk orang tua yang dilaksanakan pada tanggal 28 Februari 2019. Workshop ini disambut dengan cukup hangat dan antusias dari orang tua siswa. Peran orang tua dalam mengawasi anak-anak mereka dalam melakukan aktivitas di dunia internet dianggap penting sehingga melalui workshop ini diharapkan para orang tua memiliki edukasi yang cukup untuk membekali pengawasan terhadap anak mereka mereka di rumah. Selain Ibu Retno Hendrowati, dosen Prodi Informatika lainnya, yaitu Ibu Wahyuningdiah Trisari H.P juga berkesempatan menjadi pembicara  pada workshop Internet Sehat bagi Siswa Usia SD untuk guru.


Referensi :
Tempo.co, 2017. [Online]
Paramadina, U., 2019. Psikologi News [Online]
[Accessed 7 May 2019]

About us

Universitas Paramadina berdiri pada 10 Januari 1998, mengemban misi untuk membina ilmu pengetahuan rekayasa dengan kesadaran akhlak mulia demi kebahagiaan bersama seluruh umat manusia.

Latest Posts

Hubungi Kami

Kampus Jakarta
Universitas Paramadina
Jl. Gatot Subroto Kav. 97
Mampang, Jakarta 12790
Indonesia
T. +62-21-7918-1188
T. 0815-918-1190

E-mail: [email protected]
http://www.paramadina.ac.id 

Kampus Cipayung
Jl. Raya Mabes Hankam Kav 9, 
Setu, Cipayung, Jakarta Timur 13880�
T. 0815-818-1186


Kampus Cikarang

District 2, Meikarta,
Cikarang
T. 0815-918-1192�