Workshop Penulisan Ilmiah

Himpunan Mahasiswa Psikologi (HIMAPsi) Universitas Paramadina di bulan Oktober lalu mengadakan Workshop Penulisan Ilmiah. Workshop penulisan ilmiah ini merupakan salah satu kegiatan HIMAPsi dalam mengasah dan mengembangkan kemampuan mahasiswa dalam hal penulisan ilmiah. Pembahasan mengenai penulisan ilmiah telah menjadi persoalan yang serius dikalangan mahasiswa. Tema yang diangkat kali ini adalah “Bagaimana menuangkan penulisan ilmiah?”. Workshop ini nantinya akan bermanfaat membantu mahasiswa Psikologi dalam melakukan penyusunan makalah dan skripsi. Selain itu, kegiatan penulisan ilmiah ini juga bertujuan untuk membantu mahasiswa menuangkan kreativitas dan memiliki kemampuan menyampaikan pendapat keilmuan dalam karya ilmiah. Hadir dalam workshop ini sebagai pemateri  yakni Ibu Dr. Ayu Dwi Nindyati, M.Si, Psi yang juga merupakan salah satu dosen aktif prodi Psikologi Universitas Paramadina.

About us

Universitas Paramadina berdiri pada 10 Januari 1998, mengemban misi untuk membina ilmu pengetahuan rekayasa dengan kesadaran akhlak mulia demi kebahagiaan bersama seluruh umat manusia.

Latest Posts

Hubungi Kami

Kampus Jakarta
Universitas Paramadina
Jl. Gatot Subroto Kav. 97
Mampang, Jakarta 12790
Indonesia
T. +62-21-7918-1188
T. 0815-918-1190

E-mail: [email protected]
http://www.paramadina.ac.id 

Kampus Cipayung
Jl. Raya Mabes Hankam Kav 9, 
Setu, Cipayung, Jakarta Timur 13880�
T. 0815-818-1186


Kampus Cikarang

District 2, Meikarta,
Cikarang
T. 0815-918-1192�